Informasi Saham

Saham Beredar  
Pada 31 Desember 2020 saham yang beredar adalah  8,654,325,000
   
   
Kronologis Pencatatan Saham  
Tahun Kebijakan/Tindakan Perusahaan
2013 Pada tanggal 10 Desember 2013, Perseroan melakukan Penawaran Umum Perdana (Initial Public Offering/IPO) dan mencatatkan 450.000.000 saham baru di Bursa Efek Indonesia dengan kode saham "IMJS". nilai nominal dari saham yang dicatatkan tersebut adalah Rp200 per saham dengan harga penawaran sebesar Rp500 per saham. Dari IPO tersebut, Perseroan berhasil memperoleh dana bersih sebesar Rp200.707.000.000
2013 Sampai dengan Tanggal 10 Desember 2013, Perseroan memiliki saham beredar sebelum melakukan IPO sebanyak 3.875.000.000, setelah IPO pada tanggal 10 Desember 2013  perseroan memiliki saham beredar menjadi 4.325.000.000
2017 Pada tanggal 4 Desember 2017, Perseroan memperoleh Surat Persetujuan No.S-456/D.04/2017 dari OJK untuk mengadakan Pencatatan Saham melalui HMETD (Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu) sebanyak 692.000.000 saham dengan nilai nominal sebesar Rp200 per saham dengan harga pelaksanaan sebesar Rp500 per saham. Dengan demikian modal ditempatkan dan disetor penuh meningkat dari 4.325.000.000 saham menjadi 5.017.000.000 saham.
2018 Pada tanggal 18 Desember 2018, Perseroan memperoleh Surat Persetujuan No.S-186/D.04/2018 dari OJK untuk mengadakan Pencatatan Saham melalui HMETD (Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu) sebanyak 752.550.000 saham dengan nilai nominal sebesar Rp200 per saham. Dengan adanya aksi korporasi ini, modal ditempatkan dan disetor penuh meningkat dari 5.017.000.000 saham menjadi 5.769.550.000 saham.
2020 Pada tanggal 30 Juli 2020, Perusahaan memperoleh Surat Persetujuan No. S-204/D.04/2020 dari OJK untuk mengadakan Pencatatan Saham melalui HMETD sebanyak 2.884.775.000 saham dengan nilai nominal sebesar Rp200 per saham dengan harga pelaksanaan sebesar Rp230 per saham. Dengan demikian, modal ditempatkan dan disetor penuh meningkat dari 5.769.550.000 saham menjadi 8.654.325.000 saham.